Home / Uncategorized

Jumat, 27 Juni 2025 - 06:57 WIB

Final Perlombaan Cipta Lagu Mars dan Hymne Polda Sulsel Meriahkan Hari Bhayangkara Ke-79*

Kabiro Kota Makassar

Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara Ke-79 Tahun 2025, Polda Sulawesi Selatan menggelar Final Perlombaan Cipta Lagu Mars dan Hymne di Aula Mappaoddang Mapolda Sulsel, Kamis (26/06/25). Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kapolda Sulawesi Selatan, Irjen Pol. Drs. Rusdi Hartono, M.Si., sebagai bentuk apresiasi atas kreativitas dan dedikasi personel Polda Sulsel.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolda Sulsel, Brigjen Pol Nasri, S.I.K., M.H., didampingi Irwasda Polda Sulsel, Kombes Pol Ai Afriandi, S.H., S.I.K., M.M., serta para Pejabat Utama Polda Sulsel lainnya.

Baca Juga :  Mukernas IV Permabudhi di Makassar: Sinergi Harmoni untuk Peduli Bumi

Acara final ini menjadi puncak dari rangkaian seleksi cipta lagu Mars dan Hymne yang sebelumnya telah dilombakan antar Satker di lingkungan Polda Sulsel. Kegiatan ini tidak hanya bertujuan memperkuat jati diri institusi, namun juga mendorong semangat kebersamaan, loyalitas, dan kebanggaan terhadap institusi Polri.

Dalam penilaian akhir, Satker Ditlantas Polda Sulsel berhasil keluar sebagai Juara Lagu Mars Polda Sulsel, sementara untuk kategori Hymne Polda Sulsel, gelar juara diraih oleh Satker Krimsus.

Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Pol Didik Supranoto, S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kreativitas personel yang luar biasa dan diharapkan mampu menumbuhkan rasa cinta terhadap institusi Polri, khususnya Polda Sulsel.

Baca Juga :  Peluang di Balik Pelemahan Rupiah: Investasi Kripto Tetap Menarik

“Lagu Mars dan Hymne yang tercipta ini nantinya akan menjadi simbol semangat, integritas, dan pengabdian seluruh personel Polda Sulsel dalam menjalankan tugas melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat,” ujarnya.

Perlombaan ini pun mendapat apresiasi luas dari seluruh jajaran Polda Sulsel, sebagai bentuk semangat memperingati Hari Bhayangkara yang ke-79 tahun ini dengan penuh makna dan nilai kebersamaan.

Jumriati

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Ingin Proyek Lebih Rapi? Pakai Konsultan Kubus Apung Berpengalaman

Uncategorized

Transformasi Bisnis Retail dengan AI: Solusi untuk Meningkatkan Omset

Uncategorized

Bitcoin hingga Token RWA Jadi Peluang Besar di Pasar Kripto 2025

Uncategorized

MAXY Academy Berkolaborasi dengan 80 Perusahaan Mitra, Buka Peluang Magang di Berbagai Posisi

Uncategorized

PERCUMA LAPOR POLISI !!!!!

Uncategorized

India dan Indonesia Perkuat Hubungan Strategis Lewat Dialog Perencanaan Kebijakan di Jakarta

Uncategorized

BRI Manajemen Investasi Sabet Penghargaan Best Investment Manager Kategori Saham USD 2024

Uncategorized

Semangat Perjuangan Pahlawan Republik Indonesia Diwujudkan dengan Lomba Tarik Lokomotif di Depo Bandung