Home / Uncategorized

Senin, 25 Desember 2023 - 13:31 WIB

Masyarakat Ucap Terima Kasih Kepada Pemerintah Provinsi Aceh Yang Telah Mengaspal Jalan Dusun di Desa Tanoh Anou

Saiful Nur

Apinusantara.com Aceh  I IDI – Masyarakat Desa Tanoh Anou Khususnya warga Dusun Amiruddin dan Dusun Kesehatan Kecamatan Idi Rayeuk Kabupaten Aceh Timur sangat mengapresiasi Pemerintah Provinsi melalui Dinas Perkim Aceh karena telah melakukan pengaspalan jalan yang menghubungkan kedua Dusun tersebut.

Salah seorang warga masyarakat, Saifulnur yang ditemui media ini, Senin,25 Desember 2023 kepada media ini mengatakan, selain telah diaspalnya jalan Dusun, warga masyarakat juga menilai pekerjaan pengaspalan yang telah diselesaikan baru-baru ini terlihat kualitas pekerjaannya sangat baik sekali.

“ Kami sangat menghargai dan sangatb erterima kasih atas perhatian Pemerintah yang telah mengaspal jalan ini. Selama ini bila tiba musim penghujan , jalan ini selalu becek dan rusak berlubang sehingga sangat tidak nyaman sama sekali untuk dilalui.

Namun setelah jalan ini diaspal sudah tentu tidak ada lagi keluhan masyarakat. Apalagi Kami melihat jalan lorong yang baru selesai dikerjakan oleh rekanan dan Dinas Perkim Aceh tersebut kualitasnya sangat memuaskan dan baik sekali. “ jelas salah seorang warga Dusun Amiruddin.

Baca Juga :  ISIGAME.store: Layanan Top Up Mobile Legends Instan dan Terpercaya untuk Pengalaman Bermain Tanpa Batas

Meski demikian Saiful mengharap kepada Pemerintah baik Pemerintah Provinsi , Pemerintah Kabupaten maupun Pemerintah Desa agar segera juga dapat mengaspal atau memperbaiki satu ruas jalan lainnya di Dusun Amiruddin yang telah lama tak mendapat perhatian.

“ Kami minta kepada Pemerintah , kalau bisa di Tahun 2024 mendatang dapat membantu pengaspalan ruas jalan sedikit lagi yang terletak di Dusun Amiruddin tepat didepan Rumah Dinas Kapolres Aceh Timur.

Menurut Kami, Desa Tanoh Anou ini terletak di Pusat Kota Kabupaten Aceh Timur sangat tak elok bila melihat masih ada jalan lorong yang seperti itu karena Desa ini letaknya dikawasan Kota namun jalannya belum teraspal.” Jelasnya kepada media ini.

Senada dengan Kepala Desa Tanoh Anou , Tgk.Azhar bersama Ketua Tuha Peut Idris saat dimintai keterangan oleh awak media ini disebuah warung kopi di Desa Tanoh Anou , Senin 25 Desember 2023 mengatakan sangat berterima kasih dan apresiasi positif terkait telah selesainya pengaspalan jalan penghubung didua Dusun dengan kualitas sangat baik sekali.

Baca Juga :  Instead of a Sports Fan, Become a Sports Participant

” Pengaspalan melalui Dinas Perkim Aceh dan rekanan pelaksana kami nilai kualitas jalan untuk kepentingan masyarakat kualitasnya sangat bagus sekali. Saya sebagai Kepala Desa Tanoh Anou sangat berterima kepada Pemerintah Aceh karena telah memberikan perhatiannya kepada Desa Kami.

Dan harapan kami untuk kedepan mungkin bisa dibantu untuk melakukan pengaspalan dibeberapa titik lagi yang tersisa.

Mari kita sama- sama kita berkerja sama untuk kepentingan masyarakat dan kami juga akan berusaha dengan program kedepan untuk menyelesaikan yang belum terlaksana selama ini.” Paparnya.

Saat awak media ini memantau langsung disepanjang jalan yang telah selesai dikerjakan memang tak tampak adanya kekurangan atau kualitas yang kurang baik. Meski saat pekerjaan dilaksanakan pada bulan-bulan kondisi cuaca sedang dimusim penghujan namun tidak mengurangi kualitas pekerjaan pengaspalan jalan tersebut.[Korwil/Nazar]

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Apa Ciri-Ciri Batuk Mau Sembuh? Coba Ramuan Alami Ini!

Uncategorized

Cara Menghentikan Haid yang Berkepanjangan

daerah

Berani Sekali THM Buka Di Bulan Ramadhan dan Berlegal

Nasional

Satgas Polair Ops Liong Polda Kalbar Lakukan Pengamanan Jalur Perairan dan Sungai

Uncategorized

Telkom Fasilitasi Dialog Ekosistem untuk Dorong Pertumbuhan Bisnis Startup serta UMKM di Makassar

Nasional

Mengharapkan Masyarakat Memilih Calon Capres/Cawapres Yang tepat Untuk Melanjutkan Program Kerja Jokowi

Pemerintahan

Lurah Bahagia Gelar Kegiatan Penguatan dan Peningkatan Kapasitas Tenaga Keamanan Menuju Pemilu 2024

Uncategorized

Misteri Satoshi Nakamoto Terpecahkan? Dokumenter Baru Ungkap Sosok di Balik Bitcoin
Verified by MonsterInsights