Perayaan Natal Jaringan Doa Sekota (JDS) Makassar Berlangsung Meriah Di gedung Serba Guna Makassar
Makassar, Sulawesi Selatan .Senin 27 Januari 2025 – Perayaan Natal Jaringan Doa Sekota (JDS) Kota Makassar berlangsung meriah di Gedung Serbaguna TYM Lantai 3 JK. Domba No. 18, Makassar. Acara yang dihadiri oleh perwakilan dari berbagai kalangan ini menampilkan rangkaian doa dan khotbah yang penuh makna.
Perwakilan dari Walikota Makassar turut hadir dalam perayaan tersebut, bersama Camat Wajo, Drs. Nimrod Sembe, S.Sos., M.M. Khotbah Natal disampaikan oleh Pdt. Adrie Massie, S.Th., yang memberikan pesan penuh inspirasi bagi seluruh jemaat.
Rangkaian doa dipimpin oleh berbagai tokoh dan perwakilan kelompok doa. Ibu Deiske Sumual memimpin doa untuk generasi muda, sementara Pdt. Libert Simatupan memimpin doa untuk bangsa dan negara. Pdt. Pilter Malayaman, S.Th., memanjatkan doa untuk pemerintah Indonesia, dan Ps. Desima Herawati Silalahi memimpin doa untuk Kota Makassar. Sdr. Ferdi memimpin doa untuk kesatuan tubuh Kristus dan generasi muda, dan diakhiri dengan doa berkat oleh Pdt. Kukuh Sudarmanto. Pdt. Eddy Aruan, M.Th., selaku ketua panitia, turut berperan penting dalam kesuksesan acara ini. Pdt. Efraim Matandatu, M.Th., bertindak sebagai fasilitator umum JDS.
Sebagai tanda apresiasi, panitia memberikan cinderamata kepada seluruh tim JDS dan tamu undangan yang hadir. Suasana penuh sukacita dan persatuan menandai perayaan Natal JDS Makassar tahun ini. Acara ini menjadi bukti nyata dari semangat kebersamaan dan kerukunan umat Kristiani di Kota Makassar.
Kabiro Kota Makassar. Jumriati