Home / Uncategorized

Minggu, 9 Maret 2025 - 21:13 WIB

Polres Takalar Gelar Bakti Sosial, Bagikan Sembako dan Takjil untuk Kaum Dhuafa di Bulan Ramadhan

Kabiro Kota Makassar

Polres Takalar Gelar Bakti Sosial, Bagikan Sembako dan Takjil untuk Kaum Dhuafa di Bulan Ramadhan

Takalar – Kepolisian Resor (Polres) Takalar melalui Satuan Reserse Narkoba menggelar bakti sosial dengan membagikan paket sembako, takjil, dan makanan berbuka puasa kepada kaum dhuafa. Kegiatan ini berlangsung di Lingkungan Bontorappo, Kelurahan Maradekaya, Kecamatan Pattallassang, Kabupaten Takalar, pada Minggu (09/03/2025).

Bakti sosial ini dipimpin langsung oleh Kasat Narkoba Polres Takalar, AKP Andi Aldiansyah, S.Sos, didampingi oleh Ibu Kasat Narkoba Ny. Iren Andi Aldi. Turut hadir dalam kegiatan tersebut KBO Sat Narkoba Ipda Nurdiansyah, S.H., Kanit Opsnal Ipda Hamdan, S.H., serta personel Sat Narkoba dan Bhayangkari.

Baca Juga :  Musrembang Kecamatan Kepulauan Sangkarrang: Anggaran Rp1 Miliar untuk Pembangunan Infrastruktur dan Kesejahteraan

AKP Andi Aldiansyah menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program sosial Polres Takalar dalam rangka menyemarakkan bulan suci Ramadhan dengan berbagi kepada sesama, khususnya masyarakat yang membutuhkan.

“Bulan Ramadhan adalah bulan penuh berkah. Kami dari Polres Takalar, khususnya Satuan Reserse Narkoba, ingin berbagi kebahagiaan dengan saudara-saudara kita yang membutuhkan. Semoga bantuan yang kami salurkan ini dapat sedikit meringankan beban mereka dan membawa keberkahan bagi kita semua,” ujar AKP Andi Aldiansyah.

Baca Juga :  1XBET обзор букмекера 1хБет, фиксация, скидки, ставки, плюсы вдобавок минусы, отклики

Setelah menyerahkan paket sembako kepada kaum dhuafa, kegiatan dilanjutkan dengan pembagian takjil kepada pengendara yang melintas di Jalan Jenderal Sudirman, tepatnya di depan Pos Kamseltibcar Lantas Polres Takalar. Kegiatan ini disambut antusias oleh masyarakat, terutama mereka yang sedang dalam perjalanan untuk berbuka puasa.

Dengan adanya bakti sosial ini, Polres Takalar berharap dapat semakin mendekatkan diri dengan masyarakat serta menumbuhkan rasa kepedulian terhadap sesama, terutama di bulan suci Ramadhan yang penuh berkah ini.

Kabiro Kota Makassar. Jumriati

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Maros, Sulsel- Menyikapi beberapa kasus penyalahgunaan senjata api oleh personel Polri, Mabes Polri kini meningkatkan pengawasan terhadap penggunaan senjata api di seluruh Polres di Indonesia

Uncategorized

Пинко Казино должностной веб-журнал Регистрация учетной календарь во Пинко casino

Uncategorized

Casinos Sportsbooks Casino poker

Uncategorized

Baju Santai Tetap Stylish: Kaos Bodypack yang Wajib Dimiliki untuk Akhir Pekan Aktif

Uncategorized

Incar Pertumbuhan 10 Kali Lipat, Bittime dan Palapa Luncurkan GameFi Berbasis Telegram Pertama di Indonesia

Uncategorized

Membuka Kerja Sama Indonesia-India di Bidang Pertahanan: Wawasan Inti dari Webinar ISI

Uncategorized

Verihubs Kenalkan Teknologi Deepfake Detection untuk e-KYC

Uncategorized

Grand Mercure Bali Seminyak Rayakan Ulang Tahun ke-2 dengan Tema “Toast to Twogetherness”
Verified by MonsterInsights